Sabtu, 28 Maret 2009

HI KEPADA RUSUK

hi, bolehkah kau kupanggil femme fatale?
apakah benar kau kejam dan tak berbelas-kasihan?
hi, bolehkah kau kupanggil dewi durga?
lantas bagaimana dengan cerita bersetubuhmu?



hi, lihat dirimu bertaji
siapakah yg ingin kau tikam dengan tajimu?
hi, jelas kau bukan ular, karena kau sendiri ditipu oleh ular
tapi mengapa kau sangat berbisa?



hi, kau seperti monyet betina
kapan saatnya kau tidak berpindah-pindah pohon?
hi, tetapi kau juga seperti lem super kuat
yang siap menempel dan terus tertempel

Tidak ada komentar: